banner 728x250

Sosialisasi KKI Kabupaten Malang Bersama Disperindag Tentang Legalitas UMKM Dan Peningkatan Penghasilan

Malang|| minitorsigap.com – Pertemuan bulanan rutin Serta sosialisasi Komunitas Kain dan Kebaya Indonesia (KKI) kabupaten malang bersama Dinas Perindustrian dan perdagangan (disperindag) kabupaten malang , dalam rangka sosialisasi dan pembentukan Korwil Dampit sekaligus sosialisasi Disperindag pentingnya Legalitas UMKM dan peningkatan penghasilan untuk ibu -ibu KKI kabupaten malang .

Antusiasme ibu -ibu KKI dalam menerima materi, karena pentingnya memenuhi kebutuhan pengetahuan seputar UMKM serta membahas permasalahan dan solusi di dalam umkm , yang langsung dari nara sumber Ibu Ida Yuliana dari Disperindag kabupaten malang.

Acara sosialisasi ini berlangsung di kediaman ibu Ninik Sugeng di desa jambangan kecamatan Dampit kabupaten malang, pada hari sabtu ,27 september 2025 , di hadiri 50 anggota KKI se kabupaten malang dengan busana khas kain dan kebaya yang mencerminkan budaya Nusantara .

Endah Purwatiningsih ( Bu Iin) selaku ketua KKI kabupaten malang dalam sambutannya menyampaikan, “Alhamdulillah pada hari ini telah terbentuk KKI Korwil kecamatan Dampit, terima kasih buat semua anggota KKI yang telah hadir dan terima kasih juga buat Ibu Ninik Sugeng yang telah menyiapkan tempat dan jamuannya serta terimakasih juga buat Ibu Ida Yuliana Disperindag yang telah memberikan ilmu nya buat kami anggota KKI kabupaten malang”.

“Semoga KKI kabupaten malang selalu bergandeng tangan bersama sama untuk mempererat tali silaturohmi ,menumbuhkan rasa percaya diri , memunculkan talent ibu-ibu yang terpendam di sertai pendampingan di semua bidang , serta menumbuh kembangkan UMKM untuk semakin berjaya serta peningkatan dalam penghasilan , tetap jaya guyub rukun KKI kabupaten malang” tutupnya .

(Billy)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *